-->
Sejarah Permainan Texas Hold'em Poker Dunia

Sejarah Permainan Texas Hold'em Poker Dunia

Salam blogger...
Texas Hold'em Poker
Texas Hold'em Poker
Game poker termasuk dalam salah satu aplikasi android yang paling populer, Poker adalah permainan kartu yang kompetitif diantara beberapa permainan kartu pada umumnya. Dalam game ini, dealer tidak akan menggangu jalannya permainan tapi dia hanya menangani kartu dan membayar kemenangan. Kasino tempat bermain poker atau dalam Aplikasi game poker biasanya mengambil presentase kemenangan atau mengenakan biaya pemain. Beberapa versi poker telah disesuaikan menjadi permainan kasino dimana pemain bermain melawan dealer yang mewakili kasino, tapi ini bukan game poker asli yang dikenal dan dimainkan jutaan orang diseluruh dunia.

Ada beberapa versi poker, tapi secara keseluruhan memiliki konsep yang sama yaitu memiliki tangan poker yang lebih baik dan peringkat tangan poker yang sama ( dalam permainan poker ada istilah "poker hand" bisa diartikan sebagai kartu yang ada di tangan kita ). Pertarungan akan terjadi pada akhir dimana pemain yang tersisa akan menunjukan kartu mereka dan perbandinganpun akan terjadi, kartu yang tertinggi akan menjadi pemenang. Poker dapat bervariasi dengan sistem taruhan dan putaran taruhan diantara prosedur peraturan yang berlaku.

Sejarah Permainan Poker
Menurut aktor Inggris Joseph Crowell, sejarah poker berasal dari tahun 1829 di Louisiana. Awalnya permainan ini dimainkan oleh 4 pemain dengan 20 deck kartu. Menurut buku "An Exposure Of Art and Miseries Of Gambling" oleh Jonathan H. Green, game tersebut mulai menyebar dari New Orleans ke wilayah lain Amerika Serikat. Permainan berjalan dengan kapal-kapal sungai Mississippi dan kapal ini memiliki reputasi karena memiliki banyak kegiatan perjudian.

Permainan yang kita ketahui sekarang tidak sama pada masa itu. Seiring perubahan jaman, permainan ini berkembang dan melewati sejumlah fase khususnya selama perang saudara di Amerika Serikat. Semua fase dan keadaan ini menghasilkan beberapa versi, termasuk stud poker dan stright poker. Versi lainpun muncul bersamaan dengan diperkenalkannya konsep baru seperti wild card, comunnity card, lowball dan split pot poker.

Popularitas poker mulai meningkat pesat tahun 1970 ketika kompetisi "World Series Of Poker/WSOP" pertama kali di adakan. Ini adalah kompetisi poker pertama dalam skala Internasional. Berikut nama-nama yang pernah memenagi turnamen ini, diantaranya : Bobby Baldwin, Puggy Pearson, Amarillo Slim dan Doyle Brunson. Doyle Brunson adalah penulis pertama tentang Strategi Poker yang disebut "Super atau System".

Kepopuleran poker mulai dimanfaatkan media pada tahun 1980-an. Di media, poker mulai digambarkan dan dijadikan sebagai kegiatan rekreasi. Lalu muncul acara TV Sci-Fit Hit "Star Trek" yang sudah tampil lebih dari 10 episode, Star Trek adalah sebuah acara permainan mingguan yang dimainkan oleh para staf senior pesawat ruang angkasa.

Poker semakin tenar pada tahun 1990-an saat perjudian mulai menyebar ke Amerika Serikat dan sangat populer di Atlantic City. Atlantic City merupakan kota kerajaan judi kedua Amerika Serikat Setelah Las Vegas. Pada abad ke-21 mulai bermunculan dan tersebar luas permainan poker online yang bisa dimainkan oleh khalayak umum yang memiliki komputer. Tidak perlu jauh-jauh ke Atlantic City atau ke Las Vegas, hanya bermodalkan komputer dan sambungan internet orang-orang sudah bisa memainkan permainan ini secara online. Kini Poker sudah menjadi olahraga tontonan yang bisa dinikmati bagi para gamer khususnya permainan kartu.

Selain WSOP, turnamen poker lainnya mulai memanfaatkan kepopularitas game ini seperti World Poker Tour dan European Poker Tour. Tahun 2009 didirikan federasi yang mengatur peraturan dan jalannya turnamen yakni Federasi Internasional Poker di Swiss.

Sekian dan Salam MandorBlogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

No comments